slogan leutika prio

Sepuluh Wajah Cinta

Penulis: Nurlaili Sembiring, Kategori: Kumpulan Cerpen
Sepuluh Wajah Cinta
Zoom
ISBN: 978-602-225-083-8
Terbit: Oktober 2011
Halaman : 105, BW : 105, Warna : 0
Harga: Rp. 44.000,00
Deskripsi:
 Sepuluh Wajah Cinta ini menceritakan tentang cerita cinta yang beraneka warna yang dikemas begitu apik oleh lima penulis. Ada tangis, tawa, canda, smua terangkum dalam satu buku yang penuh inspirasi dan sarat makna.
 
“Iya, gue tahu loe masih keinget mantan loe yang udah meninggal itu. Tapi nggak ada salahnya kan loe buka hati loe. Loe nggak bisa selamanya meratapi nasib gini, Ka…” Via berkata panjang lebar dan Raka cuma membalasnya dengan senyuman.
 
Ini salah satu cuplikan cerita tentang kisah persahabatan antara Raka dan Via. Ada juga Meli yang belum siap menikah, rela meninggalkan orang yang dicintainya. Semua itu karena dia tidak ingin hatinya ternodai dengan cinta yang semu. Atau pertemuan dua sahabat yang sama-sama bernama Ahmad dan sama-sama mengidolakan ayahnya dalam suasana yang sangat mengharukan. Begitu pula tentang kekuatan ikatan hati yang dipintal oleh tali cinta Ilahi. Lima sahabat yang kemudian dipertemukan kembali karena suatu sebab.
 
Apakah sebab itu? Senja di hari minggu tampak seorang gadis duduk di tepi Pantai Sorake, Nias Selatan. Memandangi lautan lepas yang terbentang luas. Menyaksikan deburan ombak-ombak kecil yang saling berkejaran. Gemericik airnya menambah ketentraman jiwanya. Semilir angin sesekali meniupkan kerudung biru yang tengah ia kenakan. Pemandangan alam yang begitu indah lukisan Tuhan membuatnya hanyut dalam khayalan. Terkenang akan masa lalu. Di pantai inilah awal pertemuan antara Radit dan Iffah. Bagaimana cerita selanjutnya? Dapat ditemukan di kumcer “Sepuluh Wajah Cinta” bersama cerita-cerita menarik lainnya.
Download contoh buku: Download

Dilihat: 2754 kali.
Beli:   


Share |


Produk Sejenis

  • MISS PLT BGT
  • Ruang Rindu Seorang Skizofrenia
  • Neraka Di Mulut Ibu
  • Pemain Sandiwara
  • Kerinduan Di Balik Toga



Review

Belum ada review

Kirim Review

Nama:


E-Mail:


Review Anda:

Karakter: 



 

Leutika Leutika