Di Balik Celana Dalam (DCD)
Penulis: Okti Li, Tina Yanesh, Siti Allie, Kategori: Kumpulan CerpenZoom | ISBN: 978-602-225-067-8 Terbit: Agustus 2011 Halaman : 134, BW : 134, Warna : 0 Harga: Rp. 48.200,00 Deskripsi:
Siap-siap yuk, berpetualang menemukan kisah tak terduga di balik tragedi celana dalam, atau bertemu kawan lama yang pada akhirnya diketahui telah meninggal sebelumnya!
Aww…! Tatuuuuut….!
Bertemu rindu yang terhalang ego (atau dendam?), Keterkejutan saat mendapati sang kekasih ternyata istri dari sahabat sendiri, sampai mimpi buruk yang selalu menghantui disertai senyum tipisnya. Cinta yang tulus kadang menyadarkan apa yang kita dapatkan justru saat kita kehilangan…
Bagaimana, Anda percaya?
Kumpulan cerpen karya penulis tinggal di Taiwan; Okti Li, Tina Yanesh dan Siti Allie menceritakan bagaimana kisah anak manusia memperjuangkan ketekunan mencapai cita.
Okti Li mengangkat kisah perburuhan dari berbagai sisi humanisme yang kental bahkan menghentak, didukung goresan pena Siti Allie yang mengalir tenang, lugas, selaras menjadi penyeimbang. Kesempurnaan terasa indah manakala Tina Yanesh membalut keseluruhan cerita dengan nuansa yang tak lekang dimakan waktu, tak aus digeret masa, apalagi kalau bukan kisah cinta dan perjuangan seorang anak manusia. Waktu yang meninggalkan seonggok rasa, cinta, benci juga rindu. Lengkap-kap-kap… dech, pokoknya!
Download contoh buku: Download Dilihat: 4317 kali. |
Produk Sejenis
Review
Belum ada review