slogan leutika prio

Katalog Buku

1361. Puasa dan Kesehatan

Puasa dan KesehatanBerpuasa bukan sekadar menjalankan ibadah. Ada hikmah dan manfaat yang luar biasa bagi kesehatan manusia. Bahkan selain berpuasa, amalan lain di bulan Ramadhan yang kita jalankan ternyata mengandung hikmah kesehatan. Buku ini mengupas apa saja manfaat puasa bagi kesehatan.

1362. Puisi 2 Dimensi

Puisi 2 DimensiBentuk (tipografi) yang saya buat, bukan semata-mata untuk mempercantik tampilan, bukan sekadar untuk menarik perhatian; tapi lebih dari itu, bentuk-bentuk tersebut merupakan simbol-simbol yang saya tampakkan wujudnya; yaitu simbol-simbol yang selama ini hanya bersembunyi di belakang diksi. Dengan kehadirannya yang secara visual di hadapan sidang pembaca, saya harapkan simbol-simbol tersebut akan mampu memberikan kemungkinan-kemungkinan lain yang lebih besar. Yang berlaku selama ini, untuk memahami maksud sebuah puisi, pembaca diwajibkan membaca dulu puisi yang dimaksud; baru kemudian dilanjutkan dengan langkah-langkah berikutnya. Hal tersebut tidak berlaku ketika mereka berhadapan dengan Puisi 2 Dimensi saya. Pembaca tidak wajib membaca teks puisi saya; sebab selain dengan metode lama seperti tersebut di atas, dengan menghadirkan kumpulan Puisi 2 Dimensi ini, saya sekaligus memperkenalkan metode baru dalam memahami puisi, tentu saja hanya berlaku khusus untuk Puisi 2 Dimensi seperti dalam kumpulan ini; yaitu dengan memahami atau menafsirkan bentuk, sebagaimana ketika kita dihadapkan pada karya berupa lukisan. Ya, bentuk-bentuk tersebut adalah tipografi yang berbicara.

1363. Puisi Adalah Hidupku

Puisi Adalah HidupkuMelalui sebaris kata, aku ungkapkan sebuah rasa. Kukirim melalui hembusan angin malam. Sebait syair penuh duka Hanya sebait puisi.

1364. Puisi adalah Kehidupan dan Cinta

Puisi adalah Kehidupan dan CintaGrets Lewis Theodore Walilo, lahir di Batu Malang 13 April 1997. Merupakan anak dengan perpaduan darah Jawa dan Papua. Pendidikan taman kanak-kanak hingga sekolah menengah pertama dijalaninya di Wamena, Papua. Setelah lulus seleksi beasiswa, ia melanjutkan pendidikan sekolah menengah atasnya di Macleans College, Auckland New Zealand. Kemudian ia melanjutkan kuliahnya di Australia. Namun, kuliahnya di University of New South Wales (UNSW) di Sydney Australia sempat mengalami hambatan sehingga pada

1365. Pulang ke Kotamu

Pulang ke Kotamu... Handi semakin yakin bahwa ia masih memiliki tempat di sebuah rumah di kota tua ini. Kepergian Ranti tak turut mencabutnya dari keterikatan dengan Alif dan Dio. Seperti janjinya dulu kepada Ranti, bahwa ia akan menjaga Alif dan Dio sepanjang umurnya. ... bahwa tanpa kehadiran Ranti pun dua pemuda yatim piatu itu tetap menjadi anak-anaknya. Merekalah yang mengabadikan jejak kenangan cinta kasih antara dirinya dengan Ranti di kota itu. Kenangan itu pula yang mengawal janjinya untuk selalu setia menjaga Alif dan Dio mengarungi hari hingga saatnya ia pergi menyusul Ranti ke rumah abadi.

1366. Pulau Seribu Impian

Pulau Seribu ImpianNovena menceritakan bahwa pada saat libur sekolah ia mengunjungi sebuah pulau yang bernama Pulau Seribu Impian. Mendengar cerita dari Novena, mendadak semua teman-teman Novena menjadi kaget dan penasaran. Mereka ingin melihat langsung apa yang sudah diceritakan oleh Novena. Akhirnya berkat tiket ke mana saja, Novena dan teman-temannya berhasil mengunjungi Pulau Seribu Impian. Penasaran apa saja yang dilakukan Novena dan teman-temannya di pulau tersebut? Baca ya! Semua cerita dalam buku ini.

1367. Pulih 85% dari Serangan Stroke dengan Lumpuh Tubuh Kanan

Pulih 85% dari Serangan Stroke dengan Lumpuh Tubuh KananDalam Nama Tuhan, kuserahkan hidupku, apapun yang Engkau inginkan untuk aku kerjakan. Praise the Lord Jesus ……

1368. Punya Travel Bukan Cuma Mimpi

Punya Travel Bukan Cuma MimpiPunya TRAVEL bukan cuma mimpi Di era modern, lupakan bahwa menjalankan bisnis travel membutuhkan biaya besar. Melalui Buku “Punya Travel Bukan Cuma Mimpi”, Anda akan mendapatkan ilmu bisnis TUR & TRAVEL modal minim bahkan GRATISSS!!! Usaha tur & travel merupakan prospek bisnis yang menjanjikan di masa sekarang dan mendatang. Apalagi kondisi Indonesia yang merupakan negara kepulauan. Tentu hal ini menjadi peluang besar bagi seorang travelpreneur. Buku “Punya Travel Bukan Cuma Mimpi” mengupas s

1369. PUSARAN MAWAR

PUSARAN MAWARPUSARAN MAWAR ~ untuk Ut Asmaramu adalah pusaran mawar Bebas dari gerigi dan dari duri Memikat jiwa, gairahku tercuri Melompat, menghambur tanpa hati tawar Lesap diriku, tiada penolakan Berkisar, terhisap inti asmaramu Harum nyawamu dan semarak auramu Cinta sejati sebak dalam olakan 07\17

1370. Pusat Restorasi dan Pembelajaran Mangrove (PRPM)

Pusat Restorasi dan Pembelajaran Mangrove (PRPM)Dalam rangka mengurangi laju kerusakan mangrove dan menjaga kelestarian mangrove tersebut perlu dilakukan upaya-upaya rehabilitasi untuk memelihara dan memulihkan kondisi ekosistem mangrove tersebut sehingga dapat menjalankan fungsi sebagaimana mestinya. Upaya rehabilitasi yang dilakukan dengan melibatkan masyarakat setempat dalam melakukan pengelolaannya sehingga masyarakat turut memiliki kepedulian dalam menjaga dan memelihara ekosistem mangrove. Oleh karena itu, dalam upaya meningkatkan pemah

Leutika Leutika